
We will contact you shortly
Thank you for contacting the Carevo team, our team will
immediately contact you with related topics
HNP atau Hernia Nukleus Pulposus adalah kondisi dimana salah satu cakram atau bantalan tulang rawan dari tulang belakang menonjol keluar dan menjepit saraf. Penyakit HNP ini seringkali disebut sebagai saraf kejepit. Sebagian besar penyakit HNP atau saraf kejepit dapat sembuh dengan sendirinya.
Meskipun pada umumnya orang yang mengalami saraf kejepit atau HNP dapat sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan, ada kondisi tertentu yang mengharuskan Anda mendapatkan perawatan intensif. Apabila nyeri yang dialami berlangsung hingga waktu yang lama, Anda perlu dapat penanganan intensif di Rumah Sakit dan melakukan pengobatan sesuai arahan Dokter.
Diskus antar tulang belakang memiliki bagian tengah yang lembut seperti jelly (nucleus) yang diselubungi oleh bagian yang lebih keras dan seperti karet (anulus). HNP merupakan singkatan dari herniated nucleus pulposus, merupakan kondisi dimana bagian lunak dari diskus antara tulang belakang tertekan keluar dari anulus fibrosus, sehingga mennyebabkan gejala nyeri pada bagian belakang tubuh dan nyeri akibat iritasi saraf. Hal ini sering terjadi pada penuaan alami, pada saat diskus kekurangan kandungan cairan sehingga lebih rentan terhadap dehidrasi dan akhirnya mengalami degradasi.
HNP dapat terjadi dengan ataupun tanpa gejala nyeri. Pada umumnya, HNP disadari ketika diskus tersebut mengganggu integritas struktur tulang belakang, ataupun mulai mengenai saraf, ligamen, dan jaringan di sekitarnya.
Baca Juga: Seperti Apa Posisi Tidur Penderita Saraf Kejepit Agar Merasa Nyaman?
HNP pada umumnya disebabkan oleh penuaan dan degenerasi yang terjadi seiring waktu. Namun dapat dipicu juga oleh beberapa faktor lain seperti:
Obesitas
Gaya hidup santai
Cedera akut misalnya akibat kecelakaan lalu lintas, terjatuh dari aktivitas olahraga
Mengangkat beban yang salah
Predisposisi genetik
Kelainan tulang belakang kongenital yang berkembang dari lahir atau saat anak – anak
Merokok
Konsumsi alkohol berlebihan
Proses persalinan yang panjang dan sering, berdiri, mengemudi, dan duduk dalam waktu lama
Penyakit diskus degeneratif lainnya ataupun kelainan tulang belakang lainnya
Gejala yang dirasakan oleh penderita HNP adalah:
Rasa nyeri dan tidak nyaman yang kronis
Nyeri yang menjalar sepanjang saraf yang terkena
Nyeri yang menjalar ke esktremitas
Rasa baal
Kelemahan otot
Rasa kesemutan
Sensasi seperti di tusuk – tusuk
Reaksi refleks otot yang abnormal
Kurangnya koordinasi
Penanganan HNP dapat dilakukan dengan pemberian obat – obatan, fisioterapi, maupun operasi. Selain itu, latihan fisik (berolahraga) juga merupakan komponen penanganan HNP. Melakukan latihan fisik yang tepat akan membantu pemulihan serta mengurangi rasa nyeri dan menjaga kesehatan punggung serta pinggang dalam jangka waktu lama. Penderita HNP membutuhkan sekitar 1 – 2 hari istirahat untuk menghilangi rasa nyeri. Namun Anda tidak harus berbaring lurus berhari – hari, karena otot membutuhkan conditioning untuk memperoleh proses pemulihan.
Latihan fisik berfungsi untuk menguatkan serta menstabilisasi otot – otot punggung bawah serta mencegah cedera dan nyari di kemudian hari. Otot yang kuat akan membantu menyangga tubuh dan tulang, serta mengurangi tekanan dan beban pada tulang belakang. Meskipun Anda memiliki otot yang kuat untuk menyangga, Anda tetap harus menjaga berat badan karena berat badan berlebih akan memberikan tekanan dan tegangan di punggung, seperti sedang latihan beban berat setiap saat. Dengan mengurangi berat badan, rasa nyeri akan berkurang.
Anda tidak perlu melakukan olahraga aerobik yang terlalu intens ataupun mengangkat beban berat, melakukan peregangan serta olahraga aerobik biasa sudah dapat membantu Anda mengontrol nyeri HNP. Ada dapat melakukan yoga, pilates untuk meningkatkan kekuatan serta fleksibilitas otot. Dokter juga dapat menyarankan Anda untuk berlatih dynamic lumbar stabilization exercises, dimana program ini terfokus pada otot perut dan otot punggung untuk menjaga postur tubuh, fleksibilitas, serta kekuatan otot penyangga. Namun Anda juga diperbolehkan untuk melakukan olahraga aerobik intensitas sedang seperti berjalna, bersepeda, dan berenang. Pada saat memulai olahraga aerobik, lakukanlah dalam waktu 10 menit untuk hari – hari pertama, dan perlahan tingkatkan waktunya. Tingkatkan lama latihan hingga 30 – 40 menit per kali latihan selama 5 hari dalam seminggu.
Baca Juga: Ketahui Cara Menenangkan Saraf Gigi yang Sakit
Meskipun Anda mengalami HNP, Anda tetap diperbolehkan untuk berolahraga mengangkat beban, yang ditujukan untuk melatih kekuatan otot punggung Anda. Mulailah dari angkat beban yang ringan terlebih dahulu, dan jangan lupa untuk melakukan peregangan dan pemenasan sebelum mulai latihan, cegah aktivitas yang melibatkan membungkuk terlalu sering, gunakan gerakan yang lambat dan terkontrol saat mengangkat beban, serta pastikan Anda berlatih dengan postur tubuh yang benar.
Baca juga: Inilah Cara Menyembuhkan Punggung yang Sakit dengan Mudah
Penulis : dr. Madelina Serenita
Booking janji dan konsultasi online Fisioterapi di klinik NKHealth bisa dilakukan secara online melalui booking.nkhealth.fit.
Herniated nucleus pulposus. (2020, July 25). Retrieved from Medline Plus: https://medlineplus.gov/ency/imagepages/9700.htm
Herniated Nucleus Pulposus (HNP) – Causes & Symptoms. (n.d.). Retrieved from Synergy Spine and Orthopedics: https://synergyorthopedics.com/sports-disorders-hnp.html
Herniated disk. (2019, September 26). Retrieved from Mayo Clinic: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/herniated-disk/symptoms-causes/syc-20354095
Causes and treatment of a herniated disk. (2018, August 21). Retrieved from Medical News Today: https://www.medicalnewstoday.com/articles/191979#treatment
Highsmith, J. M. (2019, July 16). Exercise and Herniated Discs. Retrieved from Spine Universe: https://www.spineuniverse.com/conditions/herniated-disc/exercise-herniated-discs
Lifting Weights With A Herniated Disc. (n.d.). Retrieved from Pro Staff Physical Therapy: https://www.prostaffpt.com/2019/11/13/lifting-weights-with-a-herniated-disc/
Baca juga :
Thank you for contacting the Carevo team, our team will
immediately contact you with related topics